Para Driver Delegasi KTT ASEAN Manfaatkan SKPLU PLN di Kewasan Gelora Bung Karno, Ini Pendapat Mereka

Kamis, 7 September 2023 08:01 WIB - Dilihat: 132

Driver delegasi sedang melakukan pengisian daya listrik pada kendaraan di SKPLU PLN Parkir Istora Senayan (Dok PLN)
Driver delegasi sedang melakukan pengisian daya listrik pada kendaraan di SKPLU PLN Parkir Istora Senayan (Dok PLN)

SUGAWA.ID – Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya menyiapkan sebanyak 74 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum () pada kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-43.

Adapun 74 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) tersebut tersebar di dua titik yaitu, di Parkir Istora Senayan dan juga di Parkir Aquatic Senayan yang masih beradaKTT kawasan Gelora Bung Karno (GBK).

Salah satu driver dari rombongan Presiden RI menyambut baik adanya SKPLU PLN yang berada di Istora ini. Menururnya, pengisian di SKPLU PLN cukup cepat dan hanya butuh waktu 30 menit untuk pengisian daya .

“Di sini lebih cepat mungkin dari 80% ini cuma 20 menit dan mungkin 30 menint sudah selesai yah,” ujarnya di SKPLU Istora Senayan, Rabu (6/9/2023).

Sementara itu, hal senada juga disampaikan salah satu driver dari delegasi negara yang mengikuti bernama Anto.

Ia mengatakan, bahwa SKPLU milik PLN pada penyelenggaraan KTT ASEAN ini cukup nyaman dalam menunggu pengisiannya. Selain nyaman, lanjut dia, pengisian disini juga cukup cepat untuk kendaraan roda empat seperti mobil listrik yang digunakan para delegasi.

“SKPLU PLN ini juga baik sih, selain nyaman juga untuk tempatnya pengisianmya cukup cepat,” ucap Anto.

Sementara itu, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Lasiran mengaku bangga karena dapat menghadirkan SKPLU yang diharapkan dapat menyukseskan KTT ASEAN ke-43 yang di selenggarakan di Jakarta.

“Kami senang dapat membantu para delegasi dengan kehadirannya SKPLU diharapkan dapat menyukseskan KTT ASEAN ke-43” ujar Lasiran.

Lasiran juga mengungkapkan, untuk pengisian daya kendaraan listrik para delegasi dari tanggal 5 hingga Rabu, 6 September 2023 sore sebanyak 511 kendaraan yang mengisi daya di SKPLU di Kawasan Senayan.

“Iya kemarin itu total ada 391 kendaraan para delegasi yang mengisi daya di SKPLU PLN, dan hari ini sudah ada 120 kendaraan yang mengisi daya,” pungkas Lasiran.

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini